• Home
  • Hyundai Story
  • Articles

Articles

2023.03.29 297

Penghargaan Car of The Year 2022, Siapa yang Menjadi Juaranya?

Penghargaan Car of The Year 2022, Siapa yang Menjadi Juaranya?




GridOto Award, salah satu ajang penghargaan otomotif paling bergengsi sejak tahun 2018, kembali hadir untuk yang keempat kalinya pada 25 November 2022 lalu. Salah satu kategori penghargaan yang paling dinantikan dalam GridOto Award adalah Car of The Year, yakni penghargaan bagi mobil terbaik tahun ini atau mobil terbaik 2022. Tahun ini, tema yang diusung oleh GridOto Award adalah “Best Value, Smart Choice”. 


Dalam ajang penghargaan ini, Hyundai STARGAZER berhasil memenangkan penghargaan “Car of the Year” dan menjadi mobil terbaik 2022. Selain itu, mobil ini juga berhasil meraih satu penghargaan lagi yaitu Best Small MPV. Terdapat total 80 penghargaan yang terdiri atas 19 penghargaan untuk kategori motor, 18 penghargaan untuk kategori mobil, 20 penghargaan untuk kategori Total Cost of Ownership (TCO), 19 penghargaan untuk kategori Resale Value (RV), serta empat penghargaan khusus atau special award.


Kategori Total Cost of Ownership (TCO) sendiri bertujuan untuk menilai biaya kepemilikan suatu kendaraan, sedangkan kategori Resale Value (RV) bertujuan untuk menilai harga jual kembali dari suatu kendaraan. Kemudian, untuk empat special award yang tersedia yakni berupa penghargaan Person of The Year, Public Relation of The Year, Kontribusi Untuk Negeri (KUN), dan Best Digital Content. Special award ini diberikan kepada tokoh otomotif yang berjasa dan berpengaruh dalam dunia otomotif nasional.



Kelebihan Hyundai STARGAZER sebagai Car of The Year 2022


Hyundai STARGAZER merupakan mobil rilisan baru yang masuk ke dalam segmen Low MPV di Indonesia. Mobil ini pertama kali muncul di hadapan publik pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022. Seperti apa sih, kelebihan Hyundai STARGAZER hingga dinobatkan sebagai juara Car of The Year 2022?



Tampilan Hyundai STARGAZER


Mobil besutan Korea Selatan ini termasuk jenis mobil dengan bentuk badan yang tidak terlalu besar, irit bahan bakar, serta mampu menunjang kebutuhan akomodasi sehari-hari. Tampilannya sendiri terbilang mirip dengan pendahulunya yaitu Hyundai Staria, terutama pada bagian grill yang terlihat berbentuk seperti segi empat. Selain itu, lampu bagian depan juga berbentuk kotak dan bagian kaca depan juga lebar seperti Hyundai Staria. 


Lampu depan Hyundai STARGAZER membentang dari sisi kiri hingga kanan dan sudah dilengkapi dengan teknologi DRL (Daytime Running Light). Dengan teknologi ini, lampu depan dapat memberikan pencahayaan yang terang ketika berkendara di malam hari atau saat berkendara dalam cuaca berkabut tebal. Selain lampu depan, terdapat juga headlamp yang letaknya di bawah lampu depan tadi, sehingga menambah penerangan saat berkendara. Bentuk headlamp ini terlihat seperti boomerang.


Di bagian belakang, mobil ini memiliki lampu yang membentang dari sisi kiri hingga kanan membentuk huruf H, ciri khas logo Hyundai. Bagian belakang ini bisa dibilang mirip dengan pendahulunya, yakni Hyundai Bayon.



Interior Hyundai STARGAZER


Hyundai STARGAZER memiliki konfigurasi kabin dengan 7 penumpang, dengan ukuran panjang 4.460 mm, lebar 1.780 mm, tinggi 1.690 mm, dan jarak sumbu roda 2.780 mm. Dengan ukuran ini, kabin mobil Hyundai STARGAZER terasa luas dan lega. Sangat cocok untuk dijadikan mobil keluarga. Selain cocok untuk keluarga, mobil ini juga cocok untuk dibawa pergi berlibur bersama teman-teman.


Hyundai STARGAZER juga dilengkapi dengan captain seat yang tersedia pada varian Trend, Style, dan Prime. Namun, captain seat ini merupakan opsi tambahan pada varian-varian yang telah disebutkan. Artinya, Anda bisa menambahkan fitur captain seat pada STARGAZER milik Anda dengan biaya 1 juta rupiah dari harga OTR.


Adapun keunggulan dari penggunaan captain seat adalah:


- Akses masuk ke baris ketiga lebih mudah
- Penumpang tidak perlu melipat kursi baris kedua saat ingin duduk di jok baris tersebut
- Interior mobil terlihat lebih modern dan eksklusif
- Dilengkapi dengan armrest


Selain captain seat, STARGAZER juga memiliki meja lipat yang terletak di baris kedua, sehingga penumpang bisa meletakkan makanan, minuman, atau barang yang ringan pada meja lipat tersebut, seperti ponsel atau kotak tisu.



Fitur Hyundai STARGAZER


Salah satu fitur andalan dari mobil terbaik 2022 ini adalah fitur cruise control. Fitur ini membuat kecepatan mobil dapat diatur secara konstan menggunakan tombol di setir kemudi, sehingga Anda tidak terlalu merasa lelah ketika berkendara jauh di jalan tol.


Selain itu, Hyundai STARGAZER juga sudah dilengkapi dengan fitur Hyundai Bluelink. Fitur ini menghubungkan antara mobil dengan pemiliknya melalui aplikasi smartphone. Contohnya, Anda dapat menyalakan mesin, menyalakan AC, bahkan membuka dan mengunci pintu mobil melalui aplikasi Bluelink tersebut. Anda juga bisa mencari lokasi tempat mobil diparkir melalui aplikasi ini.


Fitur Hyundai Bluelink juga dilengkapi dengan tombol SOS Emergency Assistance, Road Side Assistance, Auto Collision Notification, Stolen Vehicle Notification, Stolen Vehicle Tracking, serta Immobilization. Fitur-fitur ini tentunya bertujuan untuk meningkatkan keamanan dan kenyamanan saat berkendara menggunakan Hyundai STARGAZER.


Dengan kelebihan-kelebihan tersebut, tentu tidak mengherankan jika Hyundai STARGAZER berhasil membawa pulang penghargaan mobil terbaik tahun ini atau Car of The Year 2022. Bagi Anda yang ingin memiliki mobil ini, Anda bisa cek info lengkapnya pada laman Hyundai STARGAZER.