• Home
  • Hyundai Story
  • Articles

Articles

2022.03.23 54

Peran Fitur Hill-Start Assist Saat di Tanjakan dan Turunan

Peran Fitur Hill-Start Assist Saat di Tanjakan dan Turunan




Jalur tanjakan menjadi tantangan tersendiri bagi pengemudi, terutama pengemudi pemula yang belum banyak pengalaman dan refleks yang baik. Namun kini dengan kemajuan teknologi, fitur hill start assist atau HSA hadir sebagai pelengkap keselamatan dan keamanan Anda ketika berkendara di medan menanjak dan menurun. Fitur ini sudah banyak ditemukan pada mobil masa kini.

Mobil dengan fitur ini akan membawa Anda berkendara lebih nyaman ketika menghadapi medan berat tersebut. Bagaimana fitur ini memaksimalkan mobil di tanjakan dan turunan? Simak pengertian, fungsi serta cara kerjanya di paparan berikut ini.

Fungsi Kerja Hill Start Assist untuk Mobil

Hill start assist atau disebut juga hill hold control adalah fitur pengereman dengan teknologi terkini yang membantu pengemudi ketika membawa mobil di jalur menanjak atau menurun. Fitur ini akan akan menahan mobil sekitar 5 detik ketika berada di posisi menanjak atau menurun, sehingga pengendara memiliki waktu memindahkan kaki dari pedal rem ke pedal gas.

Fitur ini otomatis akan mendeteksi mobil Anda jika sedang berkendara di jalur yang cukup curam tersebut. Jika mobil tidak dapat melaju di tanjakan atau roda tiba-tiba berputar mundur, fitur hill hold ini akan bekerja dengan memberikan waktu pada kaki pengemudi untuk menginjak pedal gas. Lalu, ketika kembali menginjakkan gas, otomatis akan melepas rem selaras dengan injakan gas. 

Fungsi lain dari fitur pengereman ini yaitu membantu mobil Anda mencegah aus akibat komponen pada mobil tersebut, seperti rem tangan atau kopling pada kendaraan dengan transmisi manual. Selain itu, fitur HSA dapat mengurangi tekanan pada mesin mobil karena tidak perlu berusaha menahan gerakan mundur mobil.

Mobil dengan fitur hill start assist otomatis memberikan rasa nyaman pengemudi, apalagi jika pengemudi panik saat harus menghadapi jalur curam di tanjakan atau jalur turunan yang bisa menyebabkan mobil tiba-tiba meluncur tajam. 

Bagaimana Cara Kerja Hill Start Assist?

Kehadiran fitur hill start assist ini bekerja sebagai mencegah mobil merosot sehingga pengemudi tetap harus bekerja dengan memindahkan kaki dari pedal rem ke pedal gas. Lalu, bagaimana fitur ini bekerja? Yaitu menggunakan dua sensor yang dapat mendeteksi lingkungan sekitar ketika mobil berada di tanjakan atau turunan.

Sensor pertama yaitu akan membaca kondisi menanjak pada mobil ketika bagian depan mobil terindikasi lebih tinggi dari bagian belakang. Sementara sensor kedua yaitu bekerja untuk membaca kecepatan putaran roda. Jadi, sensor ini mengirimkan informasi pada sistem pengereman untuk melepaskan rem secara otomatis selaras dengan tekanan gas yang diberikan pengemudi.

Pada prosesnya, sistem kerja HSA akan mempertahankan tekanan rem dalam jangka waktu tertentu saat kaki pengemudi berpindah tempat dari pedal rem ke pedal gas. Setelah pedal gas diinjak, maka HSA memberikan pelepasan rem untuk membantu mobil mendaki tanjakan lebih maksimal.


Sekian bahasan mengenai fitur hill start assist diharapkan dapat membantu Anda lebih percaya diri dan tidak panik saat menghadapi jalur curam di tanjakan dan turunan. Pastikan Anda selalu berkendara dengan aman.