• Home
  • Hyundai Story
  • Articles

Articles

2023.03.17 283

Mengenal Turbocharger Mobil dan Fungsinya

Mengenal Turbocharger Mobil dan Fungsinya




Seperti yang Anda ketahui, setiap kendaraan khususnya mobil memiliki komponen yang sangat penting untuk membuat mobil bekerja dan berjalan. Salah satu komponen yang ada pada mobil dan perlu Anda ketahui yaitu Turbocharger Mobil. Turbocharger menjadi salah satu komponen penting dalam mobil untuk membuat laju mobil lebih kencang.


Bahkan turbocharger memiliki performa tinggi dan menjadi sebuah komponen yang identik dengan mesin mobil. Lalu apa itu turbocharger pada mobil? Untuk mengetahuinya, simak penjelasan berikut ini.



Apa itu Turbocharger Mobil?


Turbocharger adalah komponen berbentuk teknologi yang terpasang pada mobil dan dapat membuat laju mobil menjadi lebih cepat. Turbocharger pada mobil sendiri biasanya terpasang di dekat exhaust.


Komponen turbocharger ini memiliki peran penting untuk mempercepat laju mobil sehingga mobil dapat melaju diatas standar. Maka dari itu Anda perlu merawat dan menguasai pada bagian ini untuk menjaga agar mobil dapat melaju lebih cepat.



Fungsi Turbocharger Mobil


Seperti yang sudah dijelaskan di atas, fungsi Turbocharger mobil yaitu untuk meningkatkan tenaga mesin sehingga dapat mempercepat laju mobil agar mobil dapat melaju dengan kecepatan yang tinggi sesuai dengan keinginan dan juga kebutuhan Anda.



Cara Kerja Turbocharger Mobil


Prinsip dan cara kerja turbocharger pada mobil tergolong cukup sederhana dimana turbocharger memanfaatkan aliran dari udara panas yang berasal dari gas pembuangan mesin. Dari pemanfaatan tersebutlah menyebabkan penambahan tekanan dan juga kepadatan udara dari mesin pembakaran.


Setelah itu gas buang yang sudah dibuang oleh mesin tidak secara langsung akan diarahkan ke bagian knalpot, namun gas buang tersebut akan disalurkan ke bagian turbocharger mobil yang didalamnya terdapat rumah dan roda turbin yang memutar. Dengan begitu selain dapat meningkatkan kecepatan mobil, dengan adanya turbocharger ini juga membuat bahan bakar menjadi lebih irit.



Komponen Turbocharger Mobil


Turbocharger pada mobil memiliki komponen yang saling berhubungan dan membuat turbocharger tersebut bekerja dengan baik. Pada dasarnya turbocharger memiliki dua komponen yang saling berkaitan yaitu turbin dan juga kompresor. Berikut ini komponen turbocharger yang perlu Anda ketahui. 


Turbin


Komponen pertama yang ada pada turbocharger yaitu turbin. Turbin mobil terdiri dari roda turbin dan juga rumah turbin. Rumah turbin memiliki fungsi untuk jalan atau arah gas buang ke bagian roda turbin. Selanjutnya energi dari gas buang tersebut akan otomatis memutar bagian roda turbin dan membuat gas buang tersebut keluar dari rumah turbin.


Kompresor


Komponen kedua yang ada pada turbocharger yaitu kompresor. Kompresor juga memiliki beberapa komponen seperti roda kompresor dan juga rumah kompresor. Cara kerja dari kompresor ini bertolak belakang dengan cara kerja turbin, yaitu roda kompresor yang ada pada turbin dengan poros baja akan menyebabkan adanya putaran ketika turbin memutar roda kompresor.


Putaran pada kecepatan tinggi tersebutlah kemudian menarik udara dan mengompresnya. Kemudian rumah kompresor tersebut akan mengubah aliran udara dengan kecepatan tinggi dan bertekanan rendah menjadi aliran udara bertekanan tinggi dan berkecepatan rendah. Hal tersebut akan menyebabkan udara terdorong ke dalam mesin dan mengakibatkan pembakaran bahan bakar lebih banyak sehingga energi mobil meningkat.


Batang Penyambung


Komponen lain yang ada pada turbocharger yaitu batang penyambung. Batang penyambung inilah yang akan menghubungkan antara turbin dan juga kompresor. Selain itu batang penyambung ini juga membuat kedua komponen tersebut terhubung sehingga menghasilkan udara yang lebih banyak untuk membantu proses pembakaran dari bahan bakar.


Kelebihan Turbocharger Mobil


Sebagai komponen yang cukup penting, turbocharger pada mobil juga memiliki kelebihan tersendiri sehingga komponen ini sering kali dibanggakan. Berikut ini kelebihan turbocharger yang perlu Anda ketahui.


Irit Bahan Bakar


Salah satu kelebihan dari adanya komponen turbocharger yaitu irit bahan bakar. Hal tersebut terjadi karena turbocharger membuat sisa pembakaran yang seharusnya terbuang dikembalikan lagi ke bagian ruang bahan bakar yang menyebabkan laju kendaraan lebih cepat.


Ramah Lingkungan


Seperti yang dijelaskan diatas, bahwa turbocharger pada mobil ini mengolah dan mengembalikan lagi gas buang ke ruang pembakaran sehingga pembuangan gas dari knalpot menjadi lebih optimal dan tidak banyak mengeluarkan polusi.


Meningkatkan Tenaga diesel


Sama halnya dengan fungsi dari turbocharger, kelebihan ini yaitu dapat meningkatkan tenaga mesin diesel menjadi lebih cepat namun tetap irit bahan bakar. Maka dari itu, selain irit bahan bakar Anda dapat lebih cepat mengendarai mobil dengan turbocharger tersebut.


Berkurangnya Kebisingan


Kelebihan lain yang juga dimiliki oleh turbocharger yaitu dapat mengurangi kebisingan. Hal tersebut dikarenakan saluran pembuangan tidak melakukan pembuangan melainkan digunakan dalam memutar turbin.


Itulah penjelasan mengenai turbocharger mobil hingga fungsinya. Karena memiliki fungsi yang cukup penting, pastikan Anda merawat komponen satu ini. Jika perlu Anda dapat membawa mobil Anda ke dealer Hyundai resmi untuk dilakukan perawatan secara berkala.