• Home
  • Hyundai Story
  • Articles

Articles

2023.03.15 276

Kenali Perbedaan Mobil 3 Silinder dan 4 Silinder

Kenali Perbedaan Mobil 3 Silinder dan 4 Silinder




Saat ini mobil telah mengalami banyak modifikasi dan perubahan. Hal tersebut dilakukan untuk memberikan kenyamanan lebih bagi para pengemudi. Seperti halnya perkembangan mesin mobil 3 silinder dan juga 4 silinder. Mobil dengan 3 silinder dan 4 silinder umumnya dibedakan berdasarkan banyaknya ruang pembakaran yang tersedia.


Semakin banyak silinder yang tersedia, maka semakin besar juga volume bensin yang diperlukan untuk melakukan pembakaran pada mesin. Lalu apa perbedaan mobil 3 silinder dan juga 4 silinder? Untuk mengetahuinya, simak penjelasan berikut ini.



Apa itu Mobil 3 Silinder dan 4 Silinder?


Seperti yang telah dijelaskan diatas bahwa mobil 3 silinder merupakan mobil yang memiliki mesin pembakaran berjumlah hanya 3 silinder yang berguna untuk melakukan pembakaran mesin. Pada umumnya mobil dengan mesin 3 silinder ini tidak membutuhkan banyak bahan bakar sebab hanya mengandalkan 3 silinder saja dan berbeda dengan mobil 4 silinder maupun 6 silinder.


Sedangkan mobil dengan mesin 4 silinder merupakan sebuah mobil yang memiliki mesin pembakaran berjumlah 4 silinder yang diletakkan pada bak mesin. Mesin 4 silinder ini pada umumnya dipasang dan digunakan pada mobil yang memiliki kapasitas mesin kecil sebab konstruksinya mudah.



Kelebihan Mobil 3 Silinder dan 4 Silinder


Karena memiliki sistem kinerja yang berbeda, maka tak heran jika mobil dengan mesin 3 silinder dan juga 4 silinder memiliki kelebihannya masing-masing. Untuk mengetahui masing-masing dari mobil 3 atau 4 silinder ini, simak penjelasan berikut.


Kelebihan Mobil 3 Silinder


Pada mobil dengan mesin silinder sendiri memiliki urutan penembakan yang cukup berbeda dan berguna sebagai keseimbangan. Mesin 3 silinder sendiri mampu menghasilkan tenaga hingga 120 derajat. Kelebihan mobil 3 silinder sendiri dapat Anda lihat dari jumlah silinder yang dimilikinya, yang mana mesin 3 silinder hanya memiliki 3 silinder saja yang membuat material dibutuhkan lebih sedikit.


Selain itu, bahan bakar yang dibutuhkan pada 3 silinder ini lebih rendah sehingga Anda dapat lebih menghemat bahan bakar dibandingkan 4 silinder walaupun memiliki ukuran yang sama. Karena tidak adanya 1 silinder seperti mesin 4 silinder, maka tak heran jika 3 silinder memiliki blok mesin yang jauh lebih ringan.


Tak hanya itu saja, poros engkol yang adapun juga akan lebih ringan dalam menahan piston. Dengan tidak adanya satu silinder, bahkan suku cadang yang dibutuhkan oleh mesin juga lebih sedikit dan cara merawat mesin mobil 3 silinder akan lebih mudah.


Kelebihan Mobil 4 Silinder


Pada mobil 4 silinder memiliki keunggulan yang cukup baik dibandingkan mobil 3 silinder. Mesin mobil 4 silinder akan lebih halus getarannya dan juga stabil dalam proses pembakarannya. Bahkan 4 silinder memiliki perputaran yang lebih tinggi dibandingkan 3 silinder.


Hasil dari perputaran mesin pun membuat tenaga mesin yang dikeluarkan juga akan lebih responsif. Tak hanya itu saja, karena jumlah piston dari 4 silinder ini tidak terlalu banyak, maka bobot dari mobil 4 silinder juga lebih ringan.



Kelemahan Mobil 3 Silinder vs 4 Silinder


Setiap komponen mobil tentu memiliki kelemahan masing-masing. Hal tersebut dikarenakan adanya perbedaan dari tiap komponen dan juga mengenai cara kerjanya. Untuk mengetahui kelemahan mobil 3 silinder dan 4 silinder, simak penjelasan berikut ini.


Kelemahan Mobil 3 Silinder


Biasanya, mesin dengan 3 silinder memiliki tenaga yang kurang baik pada putaran atas. Maka dari itu, banyak pabrik mobil yang menambahkan turbo pada mobil 3 silinder ini. Selain itu, kelemahan mobil 3 silinder ini memiliki daya getaran yang cukup terasa dibandingkan mesin 4 silinder.


Kelemahan Mobil 4 Silinder


Cukup berbeda dengan mobil 3 silinder, 4 silinder sendiri memiliki kelemahan yang cukup signifikan. Tenaga yang mampu dihasilkan oleh 4 silinder ini hanya 90 derajat poros engkol yang cukup berbeda dengan 3 silinder.


Selain itu, karena menggunakan silinder sebanyak 4 maka mobil dengan mesin 4 silinder ini akan lebih boros dalam hal bahan bakar karena memerlukan banyak bahan bakar untuk menghasilkan tenaga mesin 4 silinder ini. Bahkan cara merawat mesin mobil 4 silinder ini dibilang lebih rumit dibandingkan dengan 3 silinder sebab memiliki lebih banyak komponen yang perlu diperhatikan.



Cara Kerja Mobil 3 Silinder dan 4 Silinder


Seperti yang telah Anda ketahui bahwa mobil 3 silinder dan juga mobil 4 silinder memiliki persamaan yang cukup signifikan. Cara kerja mesin mobil 3 silinder sendiri yaitu dengan menggunakan 3 buah silinder sebagai tempat pembakaran mesin mobil. Nantinya hasil pembakaran dari 3 silinder akan disalurkan kepada mesin mobil yang membuat mobil melaju kencang.


Sedangkan cara kerja mesin mobil 4 silinder sendiri menggunakan 4 buah silinder yang berfungsi untuk mengatur konsumsi bahan bakar dari mesin yang akan menghasilkan tenaga mobil. Cara kerja dari 4 silinder sendiri adalah sebagai berikut:


- Blok silinder akan membuat piston naik turun dan memproses pembakaran yang nantinya disalurkan ke mesin mobil.
- Setelah itu mesin akan mendapatkan tenaga sehingga mobil dapat melaju.


Nah itu dia beberapa hal mengenai perbedaan mobil 3 silinder dan 4 silinder. Dari perbedaan, kelebihan, dan juga kekurangan dari mobil 3 silinder serta 4 silinder ini Anda dapat menentukan pilihan terbaik Anda sesuai dengan keinginan dan juga kebutuhan. Anda juga sudah dapat menemukan mesin dengan 3 silinder ataupun 4 silinder di beberapa mobil keluaran terbaru seperti Hyundai yang mampu memberikan performa extra.