• Home
  • Hyundai Story
  • Articles

Articles

2023.08.04 397

Apa Perbedaan Stargazer Essential dengan Stargazer Model Sebelumnya?

Apa Perbedaan Stargazer Essential dengan Stargazer Model Sebelumnya?




sebagai salah satu produsen mobil terkemuka di dunia, terus menghadirkan inovasi dalam lini produknya untuk memenuhi kebutuhan dan preferensi konsumen. Dalam upaya untuk terus meningkatkan performa dan kenyamanan, Hyundai secara teratur memperkenalkan pembaruan dan peningkatan pada model-modelnya. Salah satu contoh terbaru adalah Hyundai Stargazer Essential, yang datang dengan beberapa perubahan signifikan dibandingkan dengan model Stargazer sebelumnya.


Apa yang spesial dari Stargazer Essential dan pembaruan apa saja yang diberikan oleh Hyundai? Mari simak beberapa hal yang spesial dari kendaraan MPV tercanggih ini. 



Desain Eksterior


Salah satu perbedaan yang mencolok antara Hyundai Stargazer Essential dan model sebelumnya terletak pada desain  eksteriornya. Hyundai telah memberikan sentuhan desain baru yang lebih segar dan modern pada varian Essential. 


Desain futuristik dan dinamis akan terlihat lewat design yang begitu tajam dan compact. Penyematan lampu LED dengan DRL membuat Hyundai New STARGAZER semakin menawan dan gahar.



Fitur Keselamatan


Salah satu area di mana produsen otomotif terus berinovasi adalah keselamatan pengemudi dan penumpang. Hyundai Stargazer Essential tidak terkecuali. 


Model ini telah dilengkapi dengan teknologi keselamatan terbaru yang dapat membantu mengurangi risiko kecelakaan dan melindungi penghuni kendaraan salah satunya lewat Hyundai Smartsense. 


Ada beberapa fitur unggulan dari Hyundai Smartsense untuk menunjang keamanan pengendara, antara lain:


- Forward Collision-avoidance Assist (FCA)


Fitur ini memperingatkan pengemudi saat ada risiko benturan dari arah depan, baik pejalan kaki maupun pengendara. Jika risiko benturan terus meningkat usai Hyundai Smartsense membuat peringatan, maka sistem akan langsung melakukan pengereman darurat.


- Lane Following Assist (LFA)


Hyundai Stargazer Essential dilengkapi dengan kamera depan yang dapat melacak penanda garis jalur dan membantu menjaga kendaraan tetap aman di tengah jalur.


- High Beam Assist (HBA)


HBA adalah fitur yang mampu mengubah kondisi lampu high beam menjadi low beam saat mendeteksi kendaraan yang melaju dari arah berlawanan pada malam hari. Ketika kendaraan sudah melewati mobil Anda, kondisi lampu akan berubah secara otomatis ke high beam.


- Lane Keeping Assist (LKA)


Kamera tampak depan mendeteksi ada jalur (di tepi jalan) untuk memantau posisi kendaraan tetap pada jalur awal. Sistem akan memperingatkan pengemudi jika kendaraan tersebut meninggalkan jalur tanpa menggunakan lampu sein dan secara otomatis akan membantu mengarahkan kemudi untuk mencegah kendaraan beralih dari jalur yang semestinya.


- Blind-spot Collision-avoidance Assist 


BCA memonitor blind-spot Anda saat berkendara. Jika ada kendaraan lain yang terdeteksi di sekitar mobil Anda, LED pada kaca spion akan menyala memberikan peringatan.


Apabila ada risiko benturan dengan kendaraan di sisi samping dalam kecepatan rendah sistem akan berfungsi secara otomatis membantu pengereman darurat.


- Rear Cross-traffic Collision-avoidance Assist (RCCA)


RCCA memperingatkan apabila ada kendaraan di jalur belakang yang mendekat pada saat mundur dan melakukan pengereman darurat jika diperlukan. Masih ada berbagai macam fitur keamanan lain dari Stargazer Essential yang bisa membantu Anda dan keluarga untuk tetap nyaman bepergian.



Interior dan Kenyamanan


Di dalam kabin, Hyundai Stargazer Essential menawarkan peningkatan kualitas material, tata letak, dan fitur-fitur tambahan yang menciptakan lingkungan yang lebih nyaman bagi pengemudi dan penumpang. Hyundai Stargazer Essential dilengkapi dengan dashboard baru dengan frame speedometer yang compact beraksen Piano Black.


Selain itu, terdapat ambient lighting di beberapa titik, misalnya pada cup holder.



Efisiensi Bahan Bakar


Dengan dorongan untuk menghadirkan kendaraan yang sesuai untuk keluarga, Hyundai juga berfokus pada efisiensi bahan bakar. 


Hyundai Stargazer Essential hadir dengan empat gaya berkendara, yakni normal untuk mengemudi sehari-hari, Eco untuk efisiensi bahan bakar, Sport untuk performa kendaraan yang lebih maksimal, dan Smart yang secara otomatis menyesuaikan  interval perpindahan gigi berdasarkan pola pengemudi. Anda bisa memilih mode yang diinginkan, baik jika Anda ingin menghemat bahan bakar maupun untuk performa maksimal saat sedang bepergian atau saat ada kondisi darurat.


Hyundai Stargazer Essential adalah salah satu contoh terbaru dari komitmen Hyundai untuk menghadirkan inovasi dan peningkatan dalam produknya. Dengan desain eksterior yang menarik, fitur keselamatan yang lebih canggih, interior yang lebih nyaman, dan ditur efisiensi bahan bakar, Stargazer Essential menawarkan perbedaan yang signifikan dibandingkan dengan model Stargazer sebelumnya.Dapatkan informasi lebih lanjut melalui store dan situs resmi kami.